Efektivitas Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Numbered Head Together dan Think Pair Share Berbantu Aplikasi Geogebra Terhadap Kemampuan Penalaran Matematika Siswa

Uswatun Khasanah, Lilik Ariyanto, Sugiyanti Sugiyanti

Abstract


Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui efektivitas model pembelajaran Kooperatif Tipe Numbered Head Together dan Think Pair Share berbantuAplikasi Geogebra terhadap Kemampuan Penalaran Matematika Siswa. Sampel penelitian ini adalah kelas VII A, VII B dan VII C SMP N 20 Semarang.Teknik pemilihan sampel dengan menggunakan Quasi Eksperimental Design berbentuk Nonequivalent Control Group Design. Menurut hasil penelitian analisis data akhir untuk uji anava diperoleh Fhitung> Ftabelyaitu 3,25> 3,10 artinya terdapat perbedaan rata-rata hasil belajar siswa dari 3 sampel. Untuk uji t pihak kanan pada eksperimen 1 diperoleh thitung> ttabel yaitu 2,297> 1,67 dan pada eksperimen 2 diperoleh thitung> ttabel yaitu 2,130> 1,67 yang artinya hasil belajar siswa kelas eksperimen 1 dan eksperimen 2 lebih baik dari kelas kontrol, sedangkan uji t dua pihak didapat -1,99 <-0,325< 1,99 artinya tidak terdapat perbedaan antara kelas eksperimen 1 dan eksperimen 2. Untuk ketuntasan belajar diperoleh hasil belajar siswa kelas Numbered Head Together dan Think Pair Share berbantu aplikasi Geogebra tuntas secara individual dan klasikal. Untuk keaktifan berpengaruh positifterhadap penalaran matematika siswa pada kelas Numbered Head Together dan Think Pair Share berbantu aplikasi Geogebrasebesar 28,4 % dan 24,2 %. Persentase hasil belajar siswa seluruh indikator sangat tinggi didapat 87,5% kelas Numbered Head Togetherdan 83,871% kelas Think Pair Share. Sehingga model pembelajaran TPS dan Problem Solving efektif untuk digunakan dalam pembelajaran.


Keywords


Efektivitas; Hasil Belajar; Numered Head Together; Think Pair Share; Penalaran Matematika; Geogebra

Full Text:

PDF

References


Arikunto, S. (2016). Dasar-dasar Evaluasi Pendidikan Edisi Revisi. Jakarta: Bumi Aksara.

Budiyono. (2013). Statistika untuk Penelitian Edisi Ke-2. Surakarta: UNS Press.

Dahlan, M. D, et, al. (2004). Meningkatkan Kemampuan Penalaran dan Pemahaman Matematis Siswa SLTP Melalui Pendekatan pembelajaran Open-Ended. Disertasi Sps UPI: Tidak diterbitkan.

Depdiknas.(2006). Kurikulum Standar Kompetensi Matematika Sekolah Menengah Atas dan Madrasah aliyah. Jakarta: Depdiknas

Hohenwarter, M., & Preiner, J. (2007). Dynamic mathematics with GeoGebra. Journal of Online Mathematics and its Applications. ID 1448, vol. 7, Marc 2007.

Priatna, N. (2003). Kemampuan penalaran dan pemahaman matematika siswa kelas 3 Sekolah Lanjutan Tingkat Pertama Negeri di Kota Bandung. Desertasi Sekolah Pascasarjana Universitas Pendidikan Indonesia. Bandung.

Ruseffendi. (2005). Dasar-dasar Penelitian Pendidikan & Bidang Non-Eksata Lainnya. Bandung: Tarsito.

Shadiq, F. (2004). Penalaran, pemecahan masalah, dan komunikasi dalam pembelajaran matematika.Makalah disajikan pada Diklat Instruktur Matematika SMP Jenjang Dasar, 10–23 Oktober 2004. Yogyakarta: Dirjen Dikdasmen PPPG Matematika.

Sugiyono. (2012). Metode Penelitian (Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D). Bandung: CV. ALFABETA

Suwarno. (2010). Pembelajaran Kooperatif Jenis Numbered Heads Together. (http://suwarnostatistik.wordpress.com)

Tengku Djafar. (2001). Kontribusi Strategi Pembelajaran. Yogyakarta: Andi.

Turmudi. (2008). Landasan Filsafat dan Teori Pembelajaran Matematika Siswa dalam Pelajaran Matematika. Disertasi Doktor pada PPS IKIP Bandung: Tidak dipublikasikan.

Waluyo, M. (2016). Penggunaan Software Geogebra Pada Materi Persamaan Garis (Pelatihan Untuk Guru-Guru SMP Muhammadiyah Sukoharjo). https://publikasiilmiah.ums.ac.id/bitstream/handle/11617/7634/10.pdf?sequence1

Wina Sanjaya. (2006). Strategi Pembelajaran. Jakarta: Kencana Prenada Media Group.




DOI: https://doi.org/10.26877/imajiner.v4i2.9048

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


View My Stats

Barcode ISSN Imajiner: Jurnal Matematika dan Pendidikan Matematika

Imajiner: Jurnal Matematika dan Pendidikan Matematika telah terindeks pada:

      

Creative Commons License

Imajiner: Jurnal Matematika dan Pendidikan Matematika by Program Studi Pendidikan Matematika Universitas PGRI Semarang is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Based on a work at http://journal.upgris.ac.id/index.php/imajiner.