MANAJEMEN SEKOLAH ADIWIYATA DI SMK NEGERI 1 ADIWERNA KABUPATEN TEGAL

Slamet Sugianto, Nurkolis Nurkolis, Ngasbun Egar

Abstract


Sekolah Adiwiyata merupakan tempat yang baik dan ideal dimana dapat diperoleh segala ilmu pengetahuan dan norma serta etika yang dapat menjadi dasar manusia dalam terciptanya kesejahteraan hidup kita dan menuju cita-cita pembangunan berkelanjutan. Fokus dalam penelitian ini adalah: perencanaan sekolah Adiwiyata, manajemen kurikulum, manajemen sarana dan prasarana di SMK Negeri 1 Adiwerna. Tujuan penelitian ini adalah: (1) mengetahui perencanaan sekolah Adiwiyata, (2) mengetahui manajemen kurikulum, (3) mengetahui manajemen sarana dan prasarana di SMK Negeri 1 Adiwerna.

Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan pendekatan etnografi. Teknik pengumpulan data berupa wawancara, observasi dan dokumentasi dengan  triangulasi. Subyek dalam penelitian ini adalah Tim Adiwiyata, Kepala sekolah, wakil kepala sekolah, guru, peserta didik, karyawan, pengelola kantin dan tenaga kebersihan. Penelitian ini dilakukan di SMK Negeri 1 Adiwerna Kabupaten Tegal.

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) perencanaan sekolah Adiwiyata dilakukan dengan membentuk tim Adiwiyata dan membuat visi misi sekolah, pelaksanaan aksi lingkungan yang mengacu pada 4 komponen Adiwiyata dan melakukan evaluasi dan monitoring melalui kegiatan implementasi, (2) manajemen kurikulum berbasis lingkungan dilaksanakan dengan mengintegrasikan wawasan lingkungan dengan mata pelajaran dan kegiatan ekstrakurikuler, (3) manajemen humas berbasis partisipatif dilakukan dengan melakukan upaya peningkatan partisipasi siswa dalam kegiatan lingkungan dan kegiatan kemitraan, (4) manajemen sarana dan prasarana dilakukan dengan pengalokasian anggaran dalam RKAS sebesar 22,97% dan penyediaan lahan hijau yang luas beserta biodiversitasnya serta fasilitas lain yang menunjang. Hambatan yang pada umumnya ditemui adalah kurangnya kesadaran untuk peduli pada lingkungan sehingga Adiwiyata belum menjadi gaya hidup warga sekolah. 

Saran dari peneliti adalah perlunya peningkatan kesadaran pada warga sekolah memahami program perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup merupakan tanggung jawab bersama sehingga predikat sebagai sekolah Adiwiyata melalui peningkatan program kemitraan serta meningkatkan peran serta masyarakat dalam perencanaan kebutuhan sarana dan prasarana

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.26877/jmp.v8i1.5370

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2020 Jurnal Manajemen Pendidikan (JMP)

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

 


Copyright of Jurnal Manajemen Pendidikan (JMP) ISSN 2252-3057 (print) ISSN 2654-3508 (Online)
Gedung Pascasarjana Universitas PGRI Semarang
Jl. Lingga Raya, Dr. Cipto, Semarang

Dr. Noor Miyono, M.Si.
Phone: +6282137144335
Email: [email protected]

View JMP Stats