Upaya Meningkatkan Kemampuan Motorik Kasar (Kaki) Anak Melalui Permainan Lari Pindah Ikan Pada Tk A Kb-Tk Madinatul Ilmi Al-Amien Tlogosari Semarang Tahun Ajaran 2015/2016

Shofwah Shofwah, Kristanto Kristanto

Abstract


Tujuan dari penelitian ini adalah Untuk menstimulasi gerak lokomotor dan kefokusan anak serta kemampuan motorik kasar (Kaki) anak melalui permainan lari pindah ikan pada peserta didik kelas TK A KB-TK Madinatul Ilmi Al-Amien Semarang Tahun Ajaran 2015/2016.
Penelitian ini dilaksanakan dalam dua siklus masing-masing setiap siklus tiga kali pertemuan yang terdiri atas kegiatan perencanaan, pelaksanaan, observasi dan refleksi. Disimpulkan bahwa “Kegiatan permainan lari pindah ikan dapat meningkatkan kemampuan motorik kasar (Kaki) pada anak TK A KB-TK Madinatul Ilmi Al-Amien Semarang Tahun Pelajaran 2015/2016”. Hal tersebut dibuktikan dengan hasil penelitian yang telah dilakukan melalui permainan lari memindahkan ikan telah mencapai indikator keberhasilan ditandai dari peningkatan nilai pada kondisi awal hanya 1 anak dengan persentase 7 % mendapat nilai Baik. Pada siklus I dengan indikator berlari dengan cepat yaitu dari 3 anak dengan persentase 21% mendapat nilai baik. Pada siklus II, dengan indikator yang sama hasilnya mencapai indikator keberhasilan dan dalam kategori baik yaitu dari 9 anak dengan persentase 64% yang mendapat nilai baik. Dari hasil data tersebut maka indikator kinerja pada penelitian ini dapat dikatan berhasil pada siklus II sehingga tidak perlu dilaksanakan siklus III. Saran yang hendak peneliti sampaikan supaya pendidik dapat menggunakan sebagaian tunjangan profesinya untuk pengembangan diri, dengan membeli buku-buku serta mengikuti penataran, pelatihan, dan seminar seminar tentang kependidikan dan memberikan metode pembelajaran yang kreatif dan inovatif agar anak lebih bersemangat dalam mengikuti kegiatan belajar.

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.26877/paudia.v5i1.1172

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2016 PAUDIA



 


Copyright of PAUDIA:  Jurnal Penelitian dalam Bidang Pendidikan Anak Usia Dini ISSN 2089-1431 (Print), ISSN 2598-4047 (Online)

Pendidikan Guru PAUD
Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas PGRI Semarang
Jl. Sidodadi Timur No. 24 -Dr. Cipto, Semarang

Mila Karmila

+62 896-8538-4514

View Jurnal PAUDIA Stats

Situs Togel

slot thailand