INTERFERENSI BAHASA JAWA PADA KARANGAN TEKS EKSPOSISI SISWA KELAS X SMA NEGERI 3 PEMALANG TAHUN PELAJARAN 2019/2020
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah memaparkan bentuk interferensi, mendeskripsikan faktor yang melatarbelakangi, dan mendeskripsikan pengaruh interferensi bahasa Jawa terhadap struktur bahasa Indonesia yang digunakan dalam teks eksposisi karya siswa kelas X SMA Negeri 3 Pemalang. Data dikumpulkan menggunakan metode kualitatif dengan teknik pengumpulan data observasi, dokumentasi, dan angket. Berdasarkan analisis ditemukan data interferensi tataran fonologi berupa penggantian fonem, penghilangan fonem, pengubahan bunyi diftong, dan penghilangan dan penggantian fonem. Data interferensi tataran morfologi, yaitu sufiks, prefiks, dan konfiks. Tataran sintaksis, yaitu interferensi kata (leksikal) dan interferensi kalimat. Faktor yang melatarbelakangi interferensi, yaitu 1. Kebiasaan, 2. kemampuan berbahasa lebih dari satu, 3. kurang pemahaman mengenai kaidah bahasa Indonesia yang baik dan benar, 4. merasa terbantu dengan penggunaan bahasa Jawa dalam pembelajaran Bahasa Indonesia, 5. kesulitan dalam menggunakan bahasa Indonesia secara tertulis, 6. penggunaan bahasa Indonesia yang tidak menyeluruh pada saat pembelajaran Bahasa Indonesia, dan 7. penggunaan bahasa guru. Adapun pengaruh interferensi mengakibatkan struktur atau pola baik kata maupun kalimat pada teks eksposisi siswa menjadi tidak sesuai kaidah bahasa Indonesia sehingga berpengaruh terhadap rusaknya tatanan bahasa Indonesia. Namun, di sisi lain adanya interferensi bahasa Jawa dalam bahasa Indonesia dapat dijadikan sebagai bahan pengembangan kosakata bahasa Indonesia.
Full Text:
PDFDOI: https://doi.org/10.26877/sasindo.v9i2.11013
Refbacks
- There are currently no refbacks.
© 2013–2025, Prodi PBSI FPBS Universitas PGRI Semarang